SDN 7 Syamtalira Aron

Pentingnya Kegiatan Outbound Dalam Membangun Kolaborasi Satuan Pendidikan


Sebagaimana yang telah kita ketahui kegiatan KKG (Kelompok Kerja Guru) sangat memberikan kontribusi dalam peningkatan kompetensi dan kinerja guru. Pada kesempatan kali ini kepala sekolah SDN 7 Syamtalira Aron Mahdi,S.Pd menjadi pemateri pada kegitan tersebut yang diadakan diruang terbuka/outbound.

Kepala Sekolah SDN 7 Syamtalira Aron, menjelaskan tujuan dan motivasi kegiatan outbound dengan topik “Kolaborasi Dalam Satuan Pendidikan.” Kegiatan outbound menjadi instrumen penting dalam membangun kolaborasi yang solid. Salah satu elemen kunci dari kolaborasi yang kuat adalah komunikasi yang jelas dan terbuka. Kegiatan outbound memungkinkan anggota tim untuk berlatih mendengarkan, menyampaikan ide, dan menyelesaikan masalah bersama.

Kegiatan outbound tidak hanya merupakan bentuk rekreasi, tetapi juga merupakan investasi penting dalam pengembangan dan pertumbuhan personal.Selain melatih kerjasama tim, outbound juga dapat menimbulkan rasa percaya diri,tanggung jawab,dan memupuk kebersamaan. Rasa kebersamaan ini sangat penting diterapkan dalam bekerja untuk menghilangkan sifat individualis dalam diri karyawan.
Safriani,S.Pd dan Putri Nurlina,S.Pd yang menjadi perwakilan tim juga mengakui bahwa kegiatan outbound tersebut sangat memberi energi positif bagi setiap guru. 

Semoga dengan kegitan kolaborasi tersebut bisa terus meningkatkan semangat dan prestasi kita semua. 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
SDN 7 Syamtalira Aron